Dalam menghadapi tantangan ekonomi yang kian kompleks, literasi keuangan adalah keterampilan penting, terutama bagi para profesional muda yang sedang merintis karir. Wealth Management dengan Income Pentagon dirancang untuk membantu Anda dalam memahami dan mengelola keuangan secara efektif guna mencapai stabilitas jangka panjang. Melalui pendekatan Income Pentagon, program ini memberikan kerangka kerja bagi peserta untuk mengelola lima sumber utama pendapatan: gaji, bisnis, investasi, properti, dan emas.
Dengan panduan praktis dan strategi yang dapat diterapkan, Anda akan mempelajari cara membangun pondasi keuangan yang kokoh, merencanakan tujuan keuangan Anda, dan membuka jalan menuju kemandirian finansial. Program ini tidak hanya membahas konsep dasar, tetapi juga membantu peserta merancang strategi yang sesuai dengan kebutuhan mereka dalam mencapai kesejahteraan finansial.

Wealth Literacy with Income Pentagon
Kuasai Pertumbuhan & Kestabilan Keuangan untuk Masa Depan yang Aman
Meet the Expert
Asdwin Panigoro
Business & Wealth Coach
Asdwin Panigoro adalah Business & Wealth Coach berpengalaman dengan latar belakang sebagai Franchise Coach pertama di Indonesia. Ia memiliki keahlian dalam mengembangkan jaringan franchise di industri makanan dan telah dipercaya Kementerian Perdagangan untuk membina franchisor skala kecil secara nasional.
Dengan pengalaman luas sebagai konsultan perdagangan internasional dan kepemimpinan di berbagai perusahaan, Asdwin siap membagikan wawasan mendalam tentang Wealth Literacy melalui konsep Income Pentagon di Veltica Academy.
What You Will Get from Wealth Literacy with Income Pentagon
Pendekatan Terstruktur dalam Pengelolaan Keuangan
Memahami langkah-langkah praktis untuk mengelola pendapatan dan aset secara berkelanjutan, serta mampu mengidentifikasi prioritas keuangan berdasarkan kebutuhan jangka pendek maupun jangka panjang.
Kebiasaan Finansial yang Sehat
Menumbuhkan pola pikir dan kebiasaan keuangan yang positif dalam mengatur anggaran, mengelola utang dengan bijak, dan menciptakan aset produktif yang dapat menunjang stabilitas keuangan di masa depan.
Strategi untuk Mendiversifikasi Sumber Pendapatan
Mempelajari cara untuk memaksimalkan berbagai sumber pendapatan, baik dari gaji, bisnis sampingan, maupun investasi. Melalui pendekatan ini, Anda akan mampu menciptakan multiple streams of income untuk memperkuat daya tahan keuangan.
Rencana Keuangan Jangka Panjang
Menyusun roadmap finansial yang komprehensif, lengkap dengan tujuan spesifik yang dapat diukur dan rencana aksi untuk mencapainya. Dengan roadmap ini, Anda akan lebih siap untuk menghadapi tantangan finansial dan mencapai kesejahteraan keuangan yang berkelanjutan.